Ketua TP PKK Kecamatan Jayaloka Berikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Desa Giriyoso

 


Musi Rawas , Warta Silampari -  Sebagai bentuk empati kepada warga Dusun 6, Desa Giriyoso Kecamatan Jayaloka Kabupaten Musi Rawas, atas musibah kebakaran rumah Nenek Tumira binti Rasgak, Ketua TP PKK Kecamatan Jayaloka Nani Supriyadi didampingi staf kantor Camat Jayaloka dan Ketua TP PKK Desa Giriyoso berikan bantuan  Juma,at ( 20/05/2022 ).


Bantuan yang di berikan oleh Ketua TP PKK Kecamatan Jayaloka Nani Supriyadi, berupa Sembako dan peralatan rumah tangga. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban warga yang tertimpa musibah kebakaran tersebut.


Nani Supriyadi menyampaikan, " semoga bantuan dari kami ini bermanfaat dan dapat sedikit meringankan beban Nenek Tumira. Walau tidak seberapa harganya,  setidaknya nenek Tumira sedikit terbantu. Semoga kedepanya nenek Tumira di berikan rezeki lagi, diberikan kesehatan dan umur yang panjang. Dan saya juga berharap agar nenek Tumira ini bisa sabar dan ihklas menghadapi ujian ini. Tetap semangat jangan berputus asa, dan yakinlah di balik semua ini Allah punya rencana yang lebih mulia." Ujar Ketua TP PKK Kecamatan Jayaloka.


Akibat musibah terjadinya kebakaran rumah yang menimpa Nenek Tumira ini, menyebabkan beliau kehilangan tempat tinggal dan nyaris tidak ada barang yang bisa diselamatkan, kejadian kebakaran ini pada hari Kamis 05/05/2022. Red ( Ari Supriyanto ).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama