Musirawas, Media Warta Silampari - Dalam menyambut bulan Suci Ramadhan 1443H/2022, di Mushola Miftahul Jannah, dusun 1 desa kertosono, Kecamatan jayaloka Kabupaten Musi Rawas,menggelar acara makan bersama dengan masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Agama dan pemuda dusun 1 desa kertosono, Jum'at ( 01/04/2022 ).
Acara yang di gelar sederhana di Mushola ini, dengan membacakan surah yasin, do'a dan tahlil, hadir juga dalam acara tersebut bpk kardi St selaku tokoh agama, bpk Ramlan selaku tokoh guru dusun 1 desa kertosono serta bpk Agung selaku kepala dusun.
Agung Eko Wirianto Selaku kadus menyampaikan," acara ini di gelar untuk menyambut bulan Suci Ramadhan (puasa). Acara punggahan seperti ini rutin di lakukan setiap tahun atau setiap memasuki bulan suci ramadhan." ujarnya
Ditambahkanya," dalam kesempatan ini saya menyampaikan, permohonan maaf dari kepala desa kepada masyarakat, di karenakan beliau tidak bisa hadir bapak Candra ( selaku Kades ) ada acara resmi di kediaman orang tua nya. Semoga dengan ada nya acara ini, bisa menambah iman dan taqwa kita kepada Allah SWT, dan bisa termotivasi melaksanakan ibadah puasa, serta memperbanyak ibadah lainya di bulan Suci Ramadhan. Semoga amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT, dan mendapat barokahnya." Pungkas Agung
Masyarakat Kertosono dusun satu juga berkumpul di Mushola tersebut untuk mengikuti acara punggahan. Acara tersebut sebagai bentuk dalam bersilahturahmi antar warga, baik para sesepuh, para tokoh adat, tokoh masyarakat, pihak pemerintah desa dan masyarakat untuk saling mema,afkan jika ada kesalahan. Sehingga di dalam menjalankan ibadah puasa bisa khusuk dan bisa menjalankan ibadah bersama - sama dengan rukun dan baik. ( Aan Putra. M )